Archive for 2012

"You and I were lost children to begin with. But most children in the world are the same as us. So, just once, we needed someone to say 'I love you'."--Tabuki Keiju, Mawaru Penguindrum episode 14


.

Karena itu aku butuh kamu--untuk menerima setengah kebahagiaanku, setengah kesedihanku, dan memberikan setengah kebahagiaanmu juga setengah kesedihanmu padaku.

Karena aku bukan entitas egois yang menyimpan buah hanya untuk diriku sendiri.

Karena aku ingin kita melihat masa depan yang sama.

.
.
.
.

"Let's share the fruit of fate..."
--Takakura Shouma


a/n: sedang mabok mawaru penguindrum orz

lit the candle, and here comes the birthday wish--but no, this is a birthday bash!


.

dibuat secepat kilat sebelum jam 10 malam

memang saya nggak biasanya ngepost macam begini, tapi biarin lah ya, blog blog saya ini jadi gimana saya juga kali mau diisi apa iya nggak iya nggak iyain aja biar cepet lah ya.

tapi ini sebenernya post lumayan penting, karena orang yang mau saya bicarakan dalam posting ini adalah orang yang saya jadikan tokoh dalam serial Tsugi no Kakurenbo milik saya yang dimuat di blog ini..

Cuma mau bilang...

HAPPY BIRTHDAY, SHIKORIN!
10月24日2012年は、26になりますよ~


Selamat ulang tahun, Okamoto Nobuhiko!

Semoga cepet gede semoga panjang umur, semoga semakin shiko jangan suka sakit-sakitan, makin terus dibully makin dewasa dan disayang banyak fans, cepetan cari jodoh biar nggak shiko shiko terus sukses sekalu dalam karier, semoga tidak diledekin seiyuu mainstream sama fans tsundere, semakin derp dan absurd dilancarin rejekinya dan jaya selalu, dapet banyak peran cowok ganteng dapet prestasi terbaik dan selalu makin baik setiap harinya! :3

Doanya tulus loh. meskipun rancu juga yang tulus yang mana hayooo

Dan untuk tetehku yang semakin ganteng, teteh Hanazawa Kana yang tanggal 24 Oktober 2012 juga rilis single ehemehemehemciecie semoga semakin produktif, singlenya sukses di pasaran, dan suaramu makin moe~ <3
 


Haik iijyou, Sacchi deshita! >///<

please judge with your eyes and mind wide open


.

Untuk seseorang yang Senin lalu bikin saya mencak-mencak dalam hati,

Saya rasa Anda terlalu menerapkan prinsip konformitas dalam kehidupan sehari-hari, hum? Jika ada palu yang menonjol, selalu Anda pukul dengan palu, itulah yang menyebabkan saya berani mengatakan Anda punya pikiran yang sempit. Kalau mau lebih frontal lagi, Anda ingin semua orang punya pola pikir yang sama dengan Anda, betul bukan?

Tapi sayangnya tidak--saya berada di garis depan penentang pola pikir Anda.

Saya membenci idealisme konformitas yang Anda terapkan, bahkan berusaha Anda tularkan pada saya. Saya menyukai perbedaan dan berusaha menghargainya. Tapi Anda, terlalu menyamaratakan. Anda tidak berhak untuk menilai sesuatu melalui persepsi Anda saja, tapi Anda harus menilai dengan fakta. Penilaian tanpa didasarkan fakta hanya akan menjadi sampah yang akan ditolak orang-orang. Termasuk saya, yang jujurnya, sangat membenci subjektifitas Anda. Anda menilai tanpa tahu fakta, Anda membandingkan dengan sebelah mata, dan terlalu bersikeras terhadap pendapat Anda--bahkan saya rasa, Anda tidak mau menerima pendapat saya--kami, kalau saya boleh bilang.

Kenapa?

Karena kami lebih muda daripada Anda?

Justru karena itulah kami lebih tahu kenyataan di lapangan dibanding Anda.

Anda berhak kok membenci saya karena kenyataan ini, dan kenyataan kalau saya pengecut hanya bisa membicarakan Anda di belakang seperti ini.

Salam,
Sasha.

dari mata seorang sasha ; tentang pendidikan


.

Halo. Lama tak menulis, nih. Baru UTS. Haha. /gelundung

Ya jadi... well, tulisan di sini hanya sekadar untuk menumpahkan unek-unek saja, selagi belom ada undang-undang yang melarang pelajar SMA galau untuk ngeblog dan curcol di blognya /dfq Lagian udah lama juga saya nggak nulis entri yang rada guna /kapankamunulisentribergunasha

Seminggu yang lalu, ada seorang guru di bimbel yang nyampein sesuatu tentang OIS atau Overload Information Syndrome, keadaan dimana sudah terlalu banyak informasi yang diterima oleh otak dalam satu periode waktu tertentu dan biasanya kalau sudah mencapai fase macam gini, otak sulit mencerna mana informasi yang harus disimpan dan mana informasi yang harus dilupakan. Istilahnya sih otak jadi ngebul. Keadaan kayak gini itu rentan dialami sama anak sekolahan.

Di sekolah itu, kebanyakan informasi yang sudah diterima akan dilupakan, dan yang ingat itu hanya sebagian kecil dari keseluruhan informasi yang ditangkap. Kebayang dong, guru udah susah-susah menyampaikan ilmu, tapi ilmu yang terserap hanya sebagian kecil banget. Tapi itu bukan salah murid kok. Daya tangkap orang kan berbeda-beda, karena dipengaruhi dari cara belajar dan jenis kecerdasan yang dimiliki orang itu juga. Kalau seseorang punya kecenderungan terhadap sesuatu hal, misalnya seseorang yang punya kecerdasan di bidang logika matematika dan memang suka sama hal tersebut, pasti informasi yang berkaitan dengan matematika yang paling nempel. Beda kalo memang ga suka dan cenderung "lemot" di linguistik, pasti informasi tentang bahasa-lah yang paling gampang dilupakan.

Kurikulum pendidikan di Indonesia itu berat. Kenapa? Karena semua murid disamaratakan. Mereka harus siap menerima set informasi dari kurikulum yang sudah disiapkan oleh pemerintah, dan itu mencakup segala jenis bidang--macam Matematika, Bahasa, Olahraga, dan lain-lain. Nggak peduli mau lemah di matematika mau lemah di olahraga ga mau tau pokoknya harus belajar dan harus "bisa". Bisa pake tanda kutip, soalnya patokan bisa atau tidaknya cuma deretan angka yang berlabel "Kriteria Ketuntasan Minimal."

Bingungnya saya, kenapa orang harus belajar hal lain yang nggak bakalan dia suka, nggak bakal ia bisa, dan BAKAL DIA TINGGALIN nantinya ketika beranjak dewasa? Bukankah akan lebih efektif kalau sejak awal sudah difokuskan kepada apa yang ingin dia lakukan? Jadi things to achieve in the future-nya udah jelas. Kalau dari kecil misalnya belajar bahasa teruuuuus, nanti jadi sastrawan yang jago. Kalo dari kecil belajar musik terus misalnya, bisa jadi musikus yang andal. Nggak perlu menyisakan space memori otak untuk hal-hal ga berguna yang nantinya juga bakal dibuang lagi. Kalau begitu caranya kan, jadi nggak terlalu berat dalam belajar, dan kitanya juga bisa jadi maksimal, karena tekanannya berkurang.

Satu hal lagi yang menjadi tekanan buat para pelajar adalah--nilai! Nilai untuk aspek-aspek kognitif yang seolah ditaruh di atas segalanya, penentu nasib para pelajar di sekolah /lebaytapibener Ini karena tadi, kurikulum pendidikan yang menyamaratakan semua siswa. Dengan begitu, aspek non-kognitif yang juga wajib dibina macam pendidikan karakter, jadi terabaikan karena para pelajar sibuk struggling demi deretan-bilangan-yang-katanya-menentukan-hidup-di-dunia-sekolah. Kurikulum berat, tolok ukur keberhasilan cuma nilai, dan pendidikan karakter terbengkalai--halooo, manusia itu nggak hidup pake rumus lho. Percuma otak pinter matematika fisika tapi personalitynya ga jelas, ga berkarakter. Bukannya pendidikan itu agar manusia menjadi "manusia yang berguna bagi bangsa dan negara dan syalalala..." tapi gimana mau berguna kalau cuma menang di otak doang?

Itu yang jadi masalah pendidikan Indonesia bagi saya.

Miris banget waktu denger berita tawuran pelajar tempo hari. Generasi penerus bangsa kan? Golongan terpelajar kan? Iya golongan terpelajar, belajar doang. Bukan golongan terdidik. Kalo terdidik itu berarti sudah satu paket sama karakternya juga. Mendidik itu kan, istilahnya, applying knowledges to others, dan knowledges itu bukan cuma ilmu eksak dan bahasa aja--ada ilmu etika dan bagaimana bersikap dan berperilaku biar jadi manusia yang bermanfaat, nggak cuma numpang hidup di dunia.

It's learning. Not just studying.

Jadi inget kemarin nonton drama Jepang yang judulnya "Blackboard: Jidai to Tatakatta Kyoushitachi" yang kalo dialihbahasakan jadi "Guru-guru yang Berjuang Bersama Zaman" menurut Sasha yang bahasa Jepangnya masih amburadul bin ngaco ini. Dan sumpah, drama itu indah banget. 3 episode yang bercerita tentang era pendidikan di Jepang--pasca perang, era 80an dimana banyak tindak kekerasan oleh pelajar, dan era sekarang dimana respek para siswa terhadap guru mulai berkurang. Yang paling saya ingat adalah salah satu dialog di episode satu, dimana Jepang tengah melakukan restorasi pendidikan pasca perang.

"Pendidikan itu masa depan negara, langkah pertama untuk mencapai kemajuan..."

 Negara maju manapun, awalnya adalah pendidikan.

Buat saya belum terlambat, kok. Meskipun dari awalnya memang sudah hancur, kalau beneran niat memperbaiki dunia pendidikan Indonesia, pasti bisa kok. Bagaimanapun juga, masih banyak potensi yang bisa digali di tanah Nusantara ini.

Dan untuk menambang emas, butuh usaha dan fasilitas yang sebanding bukan?

***

cross-posted to usepers.blogspot.com

persona 7 ; konsep diri (lagi?)


.

saya hari itu, bicara dengan wajah saya. entah mereka menyadarinya atau tidak. atau malah memosisikan pikirannya dalam posisi denial dengan mengirim sugesti bahwa yang mereka lihat di sana itu bukan saya.

saya hari itu, juga bicara dengan wajah saya yang mereka kenal. sisi diri saya yang sering saya perlihatkan pada mereka--dan saya tahu mereka percaya itu saya--saya yang mereka kenal.

dua-duanya saya, namun sebetulnya dua sisi itu adalah sisi yang sangat bertentangan.

ketika saya menjadi diri saya yang mereka tidak kenal, mereka berkata itu bukan saya--namun ketika mereka lihat diri saya yang biasa saya tunjukkan pada mereka, mereka berkata itu baru saya. jadi sebetulnya diri saya yang sebenarnya itu yang tidak saya tunjukkan atau justru yang saya tunjukkan?

entahlah.

entah kata-kata dari diri saya yang mana yang akan mereka percaya.

***

220912, pasca screening nk3 hari kedua

dat chaotic mind


.

kadang saya iri sama orang lain karena mereka punya apa yang saya nggak punya. tapi kalau saya pikir lagi, orang-orang itu harusnya juga iri sama saya karena saya merasakan bagaimana rasanya tidak punya hal yang mereka punya dan saya nggak punya. saya merasakan dunia dan rasa kehidupan lebih banyak dari mereka. mereka bilang hidup itu harus dinikmati, kalau misalnya betulan mau menikmati hidup, berarti setiap rasa yang ada di hidup ini harus dicicipi satu persatu kan? sama aja halnya kayak makan rendang tapi nggak pedas, namanya bukan rendang jadinya, daging berbumbu aja biasa.

...sudahlah, abaikan.

[fic] Secret Base


.

okay so this is a songfic from a tearjerker song, secret base ~Kimi ga Kureta Mono~ by ZONE. So love the lyrics, sweet yet sad. Orz. aaand I wrote this one in English, but my grammar is the way too crappy. maybe you already found the another version of this fiction in my livejournal? :D yes, I just change the character's name with my original characters XD
as usual click the link below or the title above to read!

(Four things Natsuki would never forget -- his big dreams, the end of summer, his secret base, and his childhood friend whom he shared the secret base with.)

"young people these days..."


.

berawal dari Provoke edisi April sama curhatan  ceritanya salah seorang guru yang bisa disebut guru super gahol di 3, saya jadi ikutan pengen curhat nih. Haha.

Sesuai dengan judulnya, “Young people these days…” saya emang mau curhat tentang anak muda zaman sekarang sih haha. Meskipun saya enggak tua-tua amat #woi baru juga tujuh belas tahun lebih berapa bulan lupa hidup di dunia, tapi alhamdulillah saya udah bisa mengungkapkan apa yang saya pikirkan dan rasakan hahahah #naon

Kalau menurut yang saya baca di Provoke kemaren, yang terjadi pada saat ini adalah Youthanasia. Alias Youth-euthanasia, suntik mati kepada kepribadian generasi muda. Intinya sih, anak muda zaman sekarang itu sudah kehilangan jiwa mudanya, karena mereka terlalu cepet gede, dan gaya hidupnya beda, beda banget dengan anak-anak zaman dulu. Kalau kata si ibu gahol, “Lebih susah jadi orangtua zaman sekarang daripada zaman dulu.”

Iya juga sih.

“Dulu mah perasaan ga gini-gini banget…”

Iya juga sih.

Dulu, yang namanya main berkelompok, itu berkelompok, literally, bukan main game online pake network. Dulu mata kita nyaris ga pernah terpapar radiasi monitor komputer, sekarang anak-anak bisa nongkrong nyaris seharian di depan monitor. Ga sayang apa sama mata, udah bagus bisa lihat jelas tapi dirusak gitu (oke, saya ngomong sama diri sendiri juga yang suka ngerusak mata tapi bukan gara-gara komputer doang kok XD)

Yang pake hape ada, tapi jaraaaaaang banget, itu juga cuma buat SMSan, dan jarang gitu dimainin pas lagi kumpul bareng keluarga atau temen. Tapi sekarang? Duh, bahkan anak kecil aja BB-an pas lagi makan. Dulu itu dibeliin Tamagochi aja udah seneeeeng banget, sekarang nggak dibeliin Tablet PC malah ngambek.
==”a

Jujur saya bersyukur pernah mengalami masa-masa main yang bener-bener main. Congklak, rumah-rumahan, sepedahan, dan nggak terlalu terpapar sama kemajuan teknologi. Sebenernya kemajuan teknologi zaman sekarang memang banyak manfaatnya, tapi dampak negatifnya kan jadi begini.

Dengan kemajuan teknologi informasi, anak-anak jadi terlalu cepat gede. Mereka jadi tahu hal-hal yang seharusnya masih belum layak untuk mereka tahu, dan kehidupan sosial mereka juga jadi sedikit… apa ya, mungkin ‘bergeser’ dari yang lebih suka tatap muka jadi lebih suka via dunia maya. Saya sendiri bete lihat anak kecil yang sok-sok gede, pake makeup menor kayak tante-tante, kerjaannya ngegosip, main BB segala macem, nyanyi lagu lagu cinta norak…

…padahal masa kecil itu kan nggak akan keulang lagi, ngapain cepet-cepet jadi gede?

Nikmatilah. Untuk jadi dewasa itu ada saatnya, kok.

***

a/n: crosspost from my tumblr.

"What’s the meaning to be self? What’s the truth? Please feel more freedom." (Irino Miyu - Faith)


.

kadang memang jadi diri sendiri itu bukan berarti bebas.

silhouettes


.

"I'm a silhouette chasing rainbows on my own..." (Owl City - Silhouette)

kalau kau merasa terang, ingatlah kalau masih ada yang gelap--yang gelap, yang membuatmu bersinar, bayangan di setiap bias cahaya, hanya bayangan hitam di belakang sosokmu yang dipuja-puja.

kalau kau merasa terang, ingatlah kalau tanpa bayangan itu kau tidak akan terlihat terang.

kalau kau merasa terang, ingatlah kalau para bayangan itu juga memiliki keinginan untuk mengejar pelangi, melukis paduan tujuh warna itu pada 'kegelapan' dunianya--

--meskipun mereka hanya bayangan.

jadi maukah kau memberinya kesempatan?

The fire I began is burning me alive
But I know better than to leave and let it die

***

a/n: ...................................kurokoooooooooo /eh /bukan /maap

cuma kangen.


.


Bagaikan tumpukan kerikil di tepi sungai yang digerus arus dan dihempas angin, dari substansi padat kokoh bergeming menjadi butir-butir debu tak kasat mata, begitulah hatiku ketika dilanda rindu padamu.

Kamu dan aku kini dipisahkan oleh sesuatu yang abstrak bernama jarak dan tahukah kamu betapa inginnya aku mengeliminasi jarak itu, mendekatkan kembali dua pecahan hati yang tercerai berai sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh?

***

Kamu.
Kamu dan senyum.
Kamu dan senyum dan gigi taringmu yang menyembul.
Kamu dan senyum dan gigi taringmu yang menyembul dan matamu yang berbinar-binar seperti bijih intan yang memantulkan cahaya--

--aku suka.
aku suka.
aku suka.
aku suka.

dan aku rindu.

***

Aku tak pernah mau tersakiti seperti kancil liar yang tertembak bulir peluru pemburu di tengah hutan, terkapar, dan berdarah, namun kamu menyakitiku  dengan rasa rindu teramat sangat yang bagaikan toksin dalam sendiku, membuatku mati rasa kaku dan menggelepar nyeri, namun aku tak bisa benci padamu.

Aku terjajah oleh bayang imajimu yang tak nyata terproyeksi dalam retinaku, imaji yang berusaha kugenggam namun jari-jariku hanya meloloskan udara, aku terkapar nyeri oleh injeksi rasa rindu bukan kepalang yang kau suntikkan padaku tapi aku tak bisa benci padamu.

Aku kehilanganmu tapi aku tak bisa benci padamu, inikah makna dari melodi nada simfoni agung yang dinamakan cinta?

***

Jarum jam pun bergerak dan detik pun berganti dan aku tak menghitung berapa kali detik itu berganti, karena aku terlalu sibuk mengejar imajimu yang kini jauh sehingga aku tak bisa merasakan cabikan rindu yang menyerang hatiku tiap detik berganti, hingga sampai pada suatu titik puncak dimana yang bisa dirasakan hatiku hanya sakit akibat kehilanganmu.

Sekarang di sini, di bawah kubah hitam dengan titik-titik cahaya terang aku mengejarmu yang bukan lagi delusi liar pikiranku yang berpenyakit rindu, mengulurkan tanganku untuk meraih hangat tanganmu dan merengkuh tubuhmu.

Nanti saat pandangan kita bertemu dalam irama degup jantung yang berkejaran, tolong bisikkan ke telingaku kalau kau merindukanku sebagaimana aku merindukanmu selama ini.

***

Ketika kita saling memandang hanya untuk mencari ketulusan dari manik mata masing-masing dari kita,
Ketika kita berpelukan hanya untuk merasakan degup jantung kita yang berakselerasi lebih cepat,
Dan ketika kita berbisik ke telinga satu sama lain untuk mengucapkan kesetiaan dan simfoni kasih sayang,

saat itulah, aku merasakan hadiah terindah ada dalam genggamanku.

di saat ada aku,
kamu,
lembut tatapmu,
dan hangat pelukmu.

***

a/n: puisi zaman purbakala yang saya pengen post aja karena memang saya suka, meskipun memang it's a load of crap. haha.


kepuasan tersendiri,


.

ketika tanggung jawab terselesaikan dengan sempurna tanpa ada cela--bukan, bukan begitu maksudku. cela itu pasti ada, walau tak tertangkap mata, namun bukankah karya manusia tak ada yang sempurna--muncul rasa puas yang tak terkira. perasaan bisa yang luruh membuat diri ini membangga; perasaan tertantang yang mendorong diri ini untuk melewati batas kemampuan melewati aral yang melintang; perasaan puas yang membuat diri ini ingin mengambil tanggung jawab dengan cakupan lebih luas.

intinya, diri ini semakin ingin maju meninggalkan masa lalu menuju masa dimana cahaya baru menanti di situ.

contohnya aja abis ngelarin fanfic multichapter dengan susah payah.





ah, halo. baru pulang liburan nih. /gananya
sekaligus pengumuman saja kalau aku belum capek untuk terus menulis.


Ya, terus!

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 09


.

a/n: CHAP. TER. TER. A. KHIIIIIIIR! *menggelinding dengan bahagia*


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 09. Kimi no Mitsukeru Basho ni [at the place where I find you] click here to begin

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 08


.

a/n: *mengesot dari lubang kubur*


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 08 - Ichiban no Takaramono [My Most Precious Treasure] - click here to begin

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 07


.

a/n: dan akhir-akhir ini otak sama tangan saya suka ndak sinkron #sulk


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.



Chapter 07 - Kimochi no Labyrinth - click here to begin.




halo. cuma mampir. /derp


.

beneran cuma mampir soalnya cuma mau ngepost poster buat fanfic Tsugi no Kakurenbo doang /plak


udah deh. dadah. updatenya menyusul ya.makasih yang selama ini mampir XD :*

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 06


.

a/n: ...sedikit lagi, Sha. Semangaaat.


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.



Chapter 06 - Nagamochi Hatsukoi [A Long Lasting First Love] - click here to begin.


'Cause when the stars silhouette me, I'm scared they'll forget me, and flicker out. (Owl City - Honey and The Bee)


.

karena aku tidak secerah itu untuk terus bersinar di tempat-tempat yang berselimut kegelapan.

karena eksistensiku bisa saja melebur menjadi debu yang bukan apa-apa jika dibandingkan dengan cahaya terang.

karena aku masih mengedepankan egoku dengan menginginkan satu saja tempat di memorimu untukku.

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 05


.

a/n: di saat harus bikin fluff dengan playlist berisi lagu-lagu galau... /matiaja


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 05 - Kibou ga Aru - click here to begin

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 04


.

a/n: beneran daily update dong. lol. nobukana banzai!


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 04 - Mirai Sketch - click here to begin.

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 03


.


a/n: saya belom ngasih tahu arti judulnya sampai chapter ini karena satu dan lain hal #ming 
Arti judul fic ini, kali-kali gatau, itu "Aku Akan Menemukanmu pada Permainan Petak Umpet Berikutnya!"


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 03 - Ano Hi - click here to begin


[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 02


.

a/n: chapter 02, doozo!


summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Chapter 02 - Restart - click here to begin

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 01


.


a/n: chapter 01, doozo!

summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.


Chapter 01 - Shattered Pieces - click here to begin

[fic] Tsugi no Kakurenbou wa, Zettai ni Kimi wo Mitsukeru yo! ; ch 00


.

a/n: fanfic... dari fandom seiyuu, tapi karena AU jadi keliatan kayak minjem nama doang =w="a

summary: Ketika semuanya berubah--ketika memori yang mengikat batin mereka menghilang karena kecerobohan dalam suatu permainan petak umpet--apa yang akan terjadi pada dua insan yang sejatinya saling membutuhkan dan menyayangi, di masa depan nanti?

rate, genre: T, romance-drama-daily life

warning: AU, OOC.

disclaimer: I don't own anything, just the plot. No profit gained, just for fun. Believe me.

Special thanks to @christieverde for the prompts~ *sun jauh pake sepatu*

Chapter 00 - Hatsukoi no Oto - click here to begin.


Persona #6 ; struktur dasar


.

Terkadang, dekorasi adalah suatu muslihat terbaik untuk menutupi kebenaran--atau mungkin, fundamental dari suatu hal, karena dengan melihat dekorasi suatu persepsi dapat dialihkan dari kebenaran.

Tapi sedalam-dalamnya mengubur bangkai, lama-kelamaan baunya akan tercium juga.

Sama seperti ilusi yang nantinya akan pudar, menyisakan kabut yang menyelimuti kenyataan.

a/n: mindblow setelah baca Tokyo Zodiac Murders dan curhat sedikit sih

quote hari ini.


.


Dari seorang derpina norak yang baru pertama kali pegang pen tablet.

虹色蝶々『niji iro chouchou』


.

[What flowed out drop by drop
From a gap in the zipper
Was neither sadness nor tears,
But countless rainbow butterflies]



Karena dalam setiap lembar kenangan, tak hanya birunya air mata dan kuningnya tawa yang tersketsa, namun selalu ada warna lain yang turut mewarnai lembaran kertas simbol memori kita. 


Saat kita buka kembali lembaran cerita lama, mungkin yang pertama kali teringat adalah kesakitan--apa yang kita takutkan, apa yang kita lepaskan, apa yang hilang dari kita, atau luka yang tertoreh saat itu--dan mungkin juga keceriaan--apa yang kita tertawakan, apa yang kita tunggu-tunggu, apa yang kita dapatkan, dan rasa hangatnya senyum kita kala itu--sehingga kita kadang terlupa, di balik tabir warna tersebut, masih ada berbagai lapis warna lain yang menjadi fondasi warna tersebut.


Di balik suka ada duka, dan setelah duka ada suka.


Dan di samping suka dan duka, masih ada warna lain yang mendampingi mereka--hey, warna bukan hanya biru dan kuning, bukan?


Begitu juga lembar kenanganmu.


Because in every memory, things to learn are always 
there.


***


a/n: terinspirasi dari lagu Niji Iro Chouchou, dinyanyikan oleh Kamiya Hiroshi. aku suka lagunya :*

#arcanafamigliaquotes


.


kalimat yang bikin saya penasaran sama masa lalunya Nova.


Kenapa takut sakit dan takut menyakiti kalau hal itu akan membuat kita menjadi kuat?

Aku tahu mungkin kalimat itu terdengar klise dan kau sudah terlalu sering mendengarnya dari banyak orang, tapi percayalah, rasa sakit itu layaknya rautan bagi sebuah pensil. Membuat pensil itu pendek, dengan kejamnya menusukkan dirinya kepada kulit lunak sang kayu pensil dan memarutnya hingga terlepas--namun membuat tajam pensil itu pada akhirnya.

Kalimat yang bukan omong kosong, kalau kau mau percaya.

Persona #5 ; I'm unwanted


.

Kau yang bilang begitu sendiri padaku---bagimu, kau bukanlah siapa-siapa. Kau hanyalah satu titik kecil di alam semesta ini yang tidak mempunyai tempat dimana-mana, dan jika kau tersapu jauh dari sana, tak akan merubah apa-apa. Kau bahkan bilang kalau tidak akan ada yang akan menangisi jasadmu ketika nyawamu telah meninggalkannya. Kau bilang eksistensimu bukanlah apa-apa. Kau bilang, kau adalah manusia yang hanya membuat dunia sesak akan keberadaannya.

Lalu kau bilang padaku kalau lebih baik kau tak pernah ada di dunia ini.

Lalu kukatakan kalau kelahiranmu sama sekali bukan kesalahan, kau ada bukan karena kebetulan melainkan karena rencana Tuhan.

Lalu kau bilang padaku kalau kau sudah capek dengan segala omong kosongku, menuduhku tidak mengerti perasaanmu, dan meminta padaku untuk segera menghilangkan eksistensimu dari dunia ini.






Kukira, tak ada hal lain yang bisa kulakukan untuk menolongmu.

Jadi kupikir, aku akan mengabulkan permintaanmu yang terakhir ini.






Lalu kenapa kau berteriak saat aku menaruh pisau di lehermu, berniat untuk menghujamkannya menembus kulit dan dagingmu, merobek pembuluh darahmu sampai nyawamu hilang bersama likuid merah yang muncrat dari tubuhmu--dan bilang padaku kalau kau tak ingin mati?

***


a/n: terinspirasi dari Mirai Nikki: Another World episode 2

[ficlet] how to differ the twins


.

a/n: karena ada yang kepo gambar di bawah ini ceritanya kayak gimana. *winks* dan ini--iya, si lucu *ohok* di bawah ini Castor Twilight. OC kesayanganku, yang aku mention di post tentang coveranku akakakak.




[fanfic] Incognito


.


a/n: crosspost aja terus iya teruuuuus. a Hey! Say! JUMP fanfic, btw.


warnings: OOC. AU. Mafia-themed. Dark , messy, and fast-paced plot. Sci-fi ga jelas. Useless crossdressing. Author ganteng. Don’t like then leave.

rate: PG-13 for dark plot, heavy theme, semi-gore, and mentions of suicide.

genre: Friendship/Angst with lil’bit of sci-fi

disclaimer: Don’t own anything except the plot. No profit gained. Just for fun.

~klik link di bawah untuk membaca~



tumben-tumbennya aku ngepost beginian XD


.

ah iya entah kesambet entah apa tapi... lagi pengen promosi ngepost coveran lagu. jadi ceritanya ini coveranku yang paaaaaaling aku suka, karena coveran ini adalah gift-cover buat OC kembarku yang paling aku sayang :*




[When you're lost and get scared
Close your eyes and feel my heartbeats
Even in the cold morning, even in the dull afternoon
We're connected through the sounds]


Kagamine Rin & Kagamine Len - Gemini

tampaknya, angin musim dingin betul-betul sedang bertiup.


.

karena sedari tadi jari-jariku terasa beku, tak kuasa menghasilkan satu karyapun. yang bisa kesepuluh jari ini lakukan hanya mengklik-klik tetikus dan menyalin-tempel karya-karya sebelumnya. huffft ;w;



dan btw aku juga lagi pilek, apakah karena 'angin musim dingin' itu?

hoshizora sketch #3 ; konayuki


.

[粉雪 ねえ 心まで白く染められたなら 二人の孤独を分け合う事が出来たのかい]
[Powdered snow, if you paled me white to the heart, can you share our loneliness?]



Kana benci dengan kenyataan ini. Benci dengan kenyataan bahwa ia selalu bisa mengenali sosok Nobuhiko dimanapun, kapanpun, saat keadaan apapun. Bahkan saat mereka bertengkar di bawah salju yang turun dan menenggelamkan diri dalam kerumunan orang-orang, Kana masih bisa mengenali Nobuhiko.

Dan itu menyebalkan. 

Kana menengadahkan kepalanya, merasakan serpihan salju yang dingin mendarat di kulit wajahnya. Dingin. 

Sama halnya dengan suasana hatinya sekarang.

Dan Kana benci kenapa ia tetap merasakan dinginnya kesepian tanpa Nobuhiko di saat mereka bertengkar.

Saat itulah Kana merasa tangan kanannya ditarik, menjauh dari kerumunan orang-orang. Ia tak punya kekuatan apapun untuk menolak, meskipun ia tahu orang yang menariknya adalah Nobuhiko. 

"Gomen, Kana-chan. Tapi aku... masih ingin melindungimu."

***

a/n: konayuki by remioromen. lyrics found at honyakukonyaku.livejournal.com

hoshizora sketch #2 ; ai nante


.


[かないで 離さないよ 全てを投げ捨てても
未来なんて 君なしじゃ 見えないよ いらないよ]
[Don’t cry, I won’t let go, even if everything is thrown away
There are such things as the future—without you [there], I can’t see you, you’re not here].



"Sudahlah, kalau Nobu pikir aku terlalu egois, cukup sampai di sini saja."

Sulit. Sulit mempertahankan hubungan dalam keadaan seperti ini--dua insan yang berada dalam satu industri entertainment, menjalin hubungan, pasti banyak hal-hal tidak terduga yang akan menghalangi jalan mereka. Kana sendiri lelah. Banyak yang ia inginkan, namun ia tahu ia tak bisa mendapatkannya--dan mungkin, Nobuhiko pikir ia egois.

"Terserah kau, Kana-chan. Tapi kau juga harus tahu kalau aku juga egois. Karena aku tak mau melepaskan Kana-chan. Masa depanku adalah bersama Kana-chan, dan masa depan Kana-chan adalah bersamaku..."

Dan Kana langsung menitikkan air matanya.

***

a/n: song Ai Nante by NEWS. lyrics from kashinotoki.blogspot.com

hoshizora sketch #1 ; my dearest


.

a/n: nobukana. nobuhiko okamoto & kana hanazawa. my recent otp. tersyeraaah tapi aku tetap cinta. supercell-my dearest lyrics from gendou



[遠く遠くどこまでも遠く / 君と二人 手を取って永遠に / どこまでだって行けるはず / もう一人じゃないと君はそう言い / また笑]
[Together with you and holding your hand / Far, far away, as far as the eye can see / We should be able to go anywhere forever / "You're not alone anymore," so you say/ and laugh again]


"Hujan lagi? Aaah..."

Tangannya yang kukuh merengkuh bahu Kana dan membawa gadis itu berteduh, dilebarkannya jaket untuk memberikan gadis itu perlindungan terhadap titik-titik air yang menyerang. Kana hanya menurut, dan dalam hatinya mengiyakan kata-kata orang yang bilang kalau Nobuhiko itu memang lelaki pembawa hujan.

"Yappa aku ini memang lelaki hujan ya, Kana-chan?"

Tidak--bagi Kana bukan. Bagi Kana, senyum Nobuhiko adalah cahaya matahari tersendiri baginya. Cahaya matahari yang bersinar di tengah hujan. Seulas senyum yang mampu membuat Kana tersenyum, dalam keadaan sesulit apapun. 

Senyum yang mampu membuat Kana tetap berada di sisi Nobuhiko apapun yang terjadi, bahkan jika seluruh dunia tak berpihak pada lelaki itu--Kana akan selalu berada di sampingnya. 

Karena senyum Nobuhiko adalah cahaya mataharinya.

Persona #4 ; what hurts the most


.

"Yang sakit itu lukanya, bukan apinya." --@adrianisasha, 17 Juli 2012

Kenapa kau takut memegang api? Takut panas, katamu. Lalu kenapa kalau panas? Lalu kenapa kalau membakar kulitmu? Takut sakit, katamu. Hei, sejak kapan api itu menyakitkan? Api itu hanyalah salah satu dari berbagai fenomena alam yang bisa dijelaskan secara ilmiah. Api itu panas. Hanya itu kata sifat yang mendeskripsikan api. Api itu tidak sakit. Yang sakit itu luka yang ditinggalkannya. Jadi kenapa kau takut sakit saat memegang api?

[fic] die dag, we delen een paraplu ; chapter 00


.

a/n: Judul artinya "That Day, We Shared an Umbrella" yakali salah, aku nanya mbah gugel soalnya. sayang sekali, bahasa belandaku itu mentok mentok ik hou van jou. *curhat* btw klik link di bawah ini untuk baca ceritanya. Sosoan LJ-cut nih XD

(Kau akan tahu jalan mana yang harus kau pilih ketika kau merasakan kehilangan--tapi bagaimana kalau kau merasakan kehilangan sesuatu yang berharga dari masing-masing jalan?)

Persona #3 ; living my life


.

yess sebentar lagi persona 4 *whack*

"What you see when you look at someone else’s life is just your illusion based on your perception, not their reality." --@nadnov

Persepsi dan realitas--dua hal yang selalu saling berkontradiksi, memberikan influensi masing-masing terhadap kacamata orang yang memakainya.

Jika seseorang memilih persepsi, dia akan cenderung mengabaikan realita--berlaku pula sebaiknya. Orang yang tenggelam dalam realita tidak akan punya waktu untuk melihat dari sudut pandangnya.

Unik--dua hal yang sebetulnya harus saling berada satu sama lain, namun pada kenyataannya, terjebak dalam lingkaran kontradiksi dan membentuk lensa kacamata kita.

Hei, mau coba pakai kacamata dengan lensa yang berbeda--satu lensa hitam dan satu lensa coklat, misalnya?

beyond expectation ; #1 life


.

Katie menghela napas panjang, mengisi paru-parunya dengan suplai oksigen yang dibutuhkan paru-parunya setelah mendengar berita yang baru saja didengarnya barusan. Disandarkannya punggung pada dinding berlapis cat putih dingin, stereotip warna cat dinding rumah sakit dimana-mana. Gadis bersurai pirang sepanjang bahu membiarkan dirinya dikuasai oleh gaya gravitasi yang membuat punggungnya merosot sehingga ia jatuh terduduk di atas lantai dengan kaki tertekuk. Kepalanya pun ikut terkulai, disangga oleh kedua lututnya yang bergetar.

Kenyataan ini membuatnya sakit.

"Hey, Kath... kalau hari ini adalah... hari terakhirku hidup, apa yang akan kaulakukan?"

 Katie tak sempat memberikan jawaban untuk pertanyaan barusan, karena tepat setelah sang penanya mengucapkan kata terakhir dari pertanyaannya barusan, ia kehilangan kesadarannya. Koma.

Dia mungkin tak akan bisa bangun lagi.

"...Danny..."

Lirih, Katie menyebut nama pemuda yang kini terbaring lemah dalam keadaan tidak sadarkan diri itu.

Pemuda enam belas tahun itu selalu membuat orang terkejut--otak jeniusnya, kelihaiannya membawa diri sehingga terkesan atraktif dalam pergaulan sehingga menyembunyikan identitasnya sebagai seorang hacker jenius besutan X Agency, keahliannya dalam berbagai hal yang bahkan paling aneh sekalipun--membuat pribadi seorang Danny Carnickie menjadi pribadi yang sulit ditebak, mengagumkan, dan di luar ekspektasi orang-orang yang hanya mengenal kulit luarnya.

Sosok yang di luar ekspektasi. Danny Carnickie.

Seseorang yang diharapkan berada di atas tahta X Agency di masa depan nanti. Danny Carnickie.

...juga sosok yang tidak diharapkan mati sebelum mendapatkan jabatan sebagai X-Captain.

Dan di sini Danny berada, terbaring sekarat dengan ajal yang bisa datang menjemput kapan saja.





"Bukankah itu di luar ekspektasi juga, Danny?
Mereka menginginkan kau untuk tetap hidup, tapi kenyataannya kau sebentar lagi menuju mati..."

--

a/n: OC jaman kelas 6 SD yang dipakai ulang untuk cerita berbeda awkwkwk. temen SD saya, ada yang masih ingat? XDD

は・つ ・こ・い [hatsukoi] #1 ; depth


.

[初恋, "hatsukoi" comes from the kanji "hatsu" means "first" and "koi" means "love" literally means "first love"]

Jauh dari dalam kalbu, dari tempat yang tak bisa aku raih dengan tanganku, pikiranku, maupun kata-kataku, ada semacam rasa yang menyeruak memberontak, berusaha menyebarkan dirinya layaknya darah yang mengalir di dalam tubuhku--atau lebih tepatnya rasa itu sendiri yang melarutkan diri bersama darahku, menjalari setiap inci tubuhku dengan kehangatannya--rasa yang hangat, manis, tak terungkapkan, namun aku tahu dengan pasti kalau itu indah.

Indah.

Sensasinya seperti balon yang baru saja pecah di tanganku--sensasi ini terasa baru. Lucu. Menggelikan. Aneh. Membingungkan.

Tapi tetap saja indah.

Sulit bagiku mendeskripsikan apa yang aku rasakan, tapi kurasa ini sesuatu yang berharga.....

...karena datangnya dari lubuk hatiku yang terdalam.

Persona #2 ; Distorsi


.

Hei, kamu. Iya, aku bicara padamu. Kemarilah. Kemari, ke sini, ke pangkuanku. Hari ini aku akan mengajakmu bicara banyak-banyak--atau sepertinya aku akan membuatmu bicara banyak-banyak. Tidak-apa-apa. Sebetulnya aku hanya akan mengajukan satu pertanyaan padamu. Iya, hanya satu.

Sebetulnya kamu, siapa?

Pertanyaan sederhana, bukan? Ah--maafkan aku, tapi aku tidak mau kau menyebut namamu, suatu hal yang pastinya aku sudah mengetahuinya. Yang aku inginkan sebagai jawabanmu adalah kejujuranmu--wajah di balik satu lapis topengmu yang selama ini kau sembunyikan. Wajah aslimu, wajah yang menggambarkan seperti apa dirimu yang sebenarnya.

Aku hanya ingin tahu, siapa kau sebenarnya?

Hei...





...atau sebaiknya, aku tidak usah tahu?

Apakah aku telah jatuh menjadi korban dalam distorsi makna topengmu itu, hm? Mengapa aku lebih tertarik terhadap hal yang kau sembunyikan rapat-rapat dalam dirimu, bukannya yang kau perlihatkan?

Padahal aku bisa saja membencimu kalau aku tahu sisi lainmu itu--satu hal yang paling tak kuinginkan.

Berarti, semua ungkapan "be yourself" itu tidak berlaku untukmu, dong? Kalau aku boleh menduga-duga, sisi dirimu yang kausembunyikan adalah sisi dirimu yang membuatmu takut. Takut akan penolakan dari lingkunganmu terhadap sisi dirimu yang itu. Takut akan kebencian semua orang yang melihatmu dengan wajah itu. Jadi kau mencoba menutupinya dengan topengmu, sampai topengmu itu larut dalam darahmu dan mengakar dalam dagingmu, menjadikan topeng itu bagian dari dirimu, sampai tak jelas batas antara dirimu yang sebetulnya dengan topengmu--itu berarti kau menjadi dirimu sendiri, kan?

Aku tak tahu itu termasuk kebohongan atau tidak. Mungkin iya. Mungkin tidak. Bisa saja kau bilang tidak karena kau merasa nyaman dalam kebohongan dan bisa saja kau bilang iya karena kau merasa tersiksa.

Kalau sudah begitu, apa yang akan kauperbuat?




..hei, jangan protes begitu. Aku kan sudah bilang kalau aku akan membuatmu bicara banyak.


[drabbles] Four Seasons


.

Warning: AU setting, OOC.
Disclaimer: Not own anything. Prompts from japanesesentences@tumblr

01. Spring

できるだけ早くお知らせください。
(Please Let Me Know as Soon as Possible)

Kei membuka matanya, membiarkan sinar matahari sebesar lubang celengan menyapa bola matanya. Hal yang pertama kali ia lihat adalah sosok Yabu Kouta yang membuka tirai kamarnya lalu tersenyum padanya dilatari sinar mentari musim semi yang hangat.

"Ohayou, Kei," ucapnya. "Musim semi telah tiba."

Bibir pucat Kei menyunggingkan sebuah senyum manis dan kalimat "...Terima kasih, Kouta..." meluncur dari sana sebelum kedua bola matanya tertutup.

02. Summer

今夜はダメだよ。
(Tonight is No Good)

Yamada Ryosuke menutup flip ponselnya, menghembuskan napas panjang sambil menatap langit malam yang dihiasi oleh cahaya ledakan kembang api.

"Jangan hari ini, Ryo-chan..."

Air mata meluncur pelan dari sudut mata Ryosuke ketika mengingat kembali kata-kata terakhir Nakajima Yuto itu padanya. Perasaan bersalah dan sesal langsung menjalar di dadanya begitu ia mengingat kembali senyum tulus Yuto waktu itu.

03. Autumn

約束を破るなんて無責任だ。
(It's irresponsible to break a promise)

"Kita akan bertemu lagi di sini, ya?'

"Um! Janji ya, Ryu-chan?'

"Janji!"

Chinen Yuri baru merasakan betapa murahnya sebuah janji dibuat, padahal satu kalimat itu memiliki tanggungjawab yang besar. Hatinya perih mengingat betapa tidak bertanggungjawabnya Morimoto Ryutaro untuk meninggalkan dirinya sendiri di sini, menangis di bawah guguran daun pohon momiji, sendirian.

04. Winter

一人で死にたくないの。
(I don't want to die alone)

Badai salju di luar sana membuat empat orang itu duduk berdempetan, mencoba mencuri kehangatan dari tubuh masing-masing. Bibir Arioka Daiki yang terlihat paling pucat menggumamkan satu baris kalimat.

"Ne.." gumamnya. "Aku tak mau mati sendirian..."

Dan beberapa detik kemudian, kepala Takaki Yuya terkulai ke arahnya dengan wajah sangat pucat. Dan ketika Okamoto Keito menggigil hebat karena itu, Yaotome Hikaru tersenyum dan mengusap kepala Daiki dan Keito bersamaan.

"Tidak apa-apa," ucapnya. "Kalian tak akan mati sendirian..."

Daiki dan Keito mengangguk saat pemuda itu memejamkan matanya.

end

a/n: fanfic Hey!Say!JUMP zaman purbakala yang jujur paling saya suka. Repost dari facebook.